entah
hampir akulupa
saban senja atau saban pagi
kuziarahi topograpi
tubuhmu
akusudah lupa
atau
hampir lupa
entah
saat awan berlapis gelap
atau cerah?
entah
saat desau angin
saling menggelitik
keningkita?
entah
apa aku menggamit tanganmu
saat itu atau kau yang melepaskan
tanganmu sebelum sempat
kusentuh?
entah
sepertinya akusudah lupa
saat pertama kali atau
berkali-kali kita beroleh jumpa?
entah
kapan akhir membatasi
segala perihal tentangku
di hatimu?
entah
akusudahlupa
tidak kuingat
pertikaian macam apa
yang berujung pada
aku yang tak lagi jadi
milikmu
yang kutahu, kurasa
lebam membiru
di pipi ini
luka memerah
di hati ini
tak juga
sirna
sakitnya
Oleh: Adi Darmawan