Kata orang cinta itu dari mata turun kehati
Kata orang cinta itu bisa kau lihat dari pancaran mata
Katanya mata itu cerminan hati
Seseorang yang mencintaimu akan menatapmu lekat dengan binar dimatanya
Tapi taukah kamu jika cinta bisa datang dari dari sebuah ucapan
Dari sebuah pertanyaan
Dari sebuah rasa mengganjal
Atau rasa penasaran
Hari itu kulihat cinta dibinar matamu
Kala kamu berujar tentang sesuatu di masa lalu, lalu melangkah kemasa kini, kemudian terbang kemasa depan
Aku rasa kamu benar-benar jatuh cinta
Pandeglang, 28 Maret 2018
Oleh: Eneng Nunuz R